MisiNews.id | Lahat – Lentera Study Pemuda Indonesia (LSPI) Kabupaten Lahat mengadakan pertemuan langsung dengan calon Wakil Gubernur Sumatera Selatan, H. Cik Ujang, di kediamannya yang berlokasi di Blok C Perumnas Kapling, Lahat, pada Kamis (28/11/2024).
Dalam pertemuan tersebut, LSPI Korda Lahat menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat atas keberhasilan pasangan Herman Deru dan Cik Ujang yang dipastikan meraih suara terbanyak dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan 2024.
Koordinator LSPI Lahat, Ardiansyah, menyatakan harapannya agar kepemimpinan pasangan tersebut mampu membawa perubahan yang signifikan bagi kemajuan Sumatera Selatan, khususnya di sektor pendidikan, ekonomi, dan pemberdayaan pemuda.
“Kami dari Lentera Study Pemuda Indonesia mengucapkan selamat kepada Bapak Herman Deru dan H. Cik Ujang atas kepercayaan yang diberikan masyarakat Sumsel. Kami berharap pasangan ini dapat menjalankan amanah dengan baik dan membawa kemajuan di berbagai sektor,” ungkap Ardiansyah.
Senada dengan itu, Sekretaris Korda LSPI Lahat, Febryansyah, menekankan pentingnya peran pemuda dalam pembangunan Sumatera Selatan.
“Kami percaya pasangan Herman Deru dan Cik Ujang memiliki visi yang kuat untuk Sumsel. Sebagai generasi muda, kami berharap pemuda diberi ruang lebih besar dalam pembangunan, sehingga dapat berkontribusi aktif untuk mewujudkan Sumatera Selatan yang lebih sejahtera dan berdaya saing,” jelasnya.
Dukungan serupa juga disampaikan Dewan Pembina LSPI Lahat, Doni Pebriansyah, yang didampingi Endang Suriadi. Ia optimistis pemerintahan yang baru akan berkolaborasi dengan seluruh elemen masyarakat, termasuk pemuda.
“Selamat kepada Bapak Herman Deru dan H. Cik Ujang atas keberhasilan ini. Kami yakin kolaborasi yang inklusif antara pemerintah dan seluruh elemen masyarakat, termasuk pemuda, akan menciptakan Sumatera Selatan yang lebih maju dan harmonis. Kami LSPI siap mendukung segala program yang berpihak pada kesejahteraan masyarakat,” tutur Doni Pebriansyah.
H. Cik Ujang, yang menerima kunjungan tersebut, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan LSPI. Ia menegaskan komitmennya untuk bekerja sama dengan seluruh elemen masyarakat demi mewujudkan Sumatera Selatan yang lebih baik.
“Kami sangat menghargai dukungan dari LSPI Lahat. Pemuda adalah aset bangsa yang harus diberdayakan. Bersama Pak Herman Deru, kami berkomitmen menciptakan kebijakan yang inklusif dan berpihak pada kepentingan masyarakat luas,” ujar H. Cik Ujang.
Pertemuan yang berlangsung penuh kehangatan ini diakhiri dengan sesi diskusi interaktif. Pengurus LSPI dan H. Cik Ujang membahas berbagai isu strategis yang menjadi perhatian pemuda dan masyarakat Lahat. LSPI berharap, sinergi yang terjalin antara pemerintah dan pemuda dapat terus diperkuat demi terciptanya Sumatera Selatan yang lebih maju, sejahtera, dan berdaya saing.(Hernan)